Kamis, 31 Januari 2013

biografi ringkas "Fakhruddin al-Razi"


 Beliau memiliki nama asli "Muhammad bin Umar al-Razi al-Tabrastani al-Qurashi ". Beliau di juluki Fakhruddin al-Razi (kebanggan agama dari Rayy) oleh penduduk kota Rayy karena keahliannya di berbagai disiplin ilmu. Selain fakhruddin al-Razi, beliau juga memiliki beberapa gelar lain, seperti :Khatib al-Rayy, al-Imam dan Saikh al-Islam. Semua gelar-gelar tadi diberikan kepada beliau bukan tanpa alasan. Beliau dijuluki al-Imam, karena penguasaannya yang sangat mendalam di bidang usul fiqih dan kalam. Beliau juga disebut Khatib al-Rayy (da'i dari Rayy), karena beliau merupakan ulama terkemuka di Rayy saat itu. Beliau juga digelari Saikh al-Islam, karena otoritas yang beliau miliki dalam lintas disiplin ilmu di Herat.

DARIKU Untuk "dunia"

menegok kehidupan yang berjalan dari tempat ku bertumpu
tenggelamkan kesadaranku dalam renungan
susuri tabir di balik hari esok...
menjaring hikmah dari masa lalu...

Kamis, 24 Januari 2013

"TONGKAT" WAKTU

matahari berlari dan terus berlari
genggaman tangannya mengikat tongkat
dengan terengah....
dia coba raih,
seorang berkerudung hitam
dengan senyum yang redup